menubar

Panti Asuhan AL-MAHRI

Mengajak anak-anak kita ke panti asuhan, panti jompo, dan rumah singgah anak terlantar untuk menumbuhkan rasa empati terhadap sesama.

"Bintang Catering" saat berada dilokasi Panti Asuhan AL-MAHRI

"Bintang Catering" Buka puasa bersama di Panti Asuhan AL-MAHRI


Banyak berkah yang akan  kita dapatkan bila menjaga anak yatim, karena yang menjaga mereka adalah Allah SWT, dan ini menunjukkan kasih sayang Allah SWT pada mereka, dan sebaliknya, kalau kita bergegas membantu para anak yatim piatu maka niscaya Allah SWT akan memberikan yang lebih banyak lagi.
Hikmah yang bakal kita dapatkan ketika menjaga anak yatim ialah:
Bisa Membuat Hati Tenang dan Sabar
Bila kita menjaga anak yatim dengan hati ikhlas, maka hati anda akan merasa lebih tenang dari yang sebelumnya, dan bisa sabar dalam segala hal.
Mendapatkan Balasan Yang Setimpal
Maka perbanyaklah membantu anak yatim yang sekiranya membuat mereka lebih bahagia dan terhibur ketika kalian membantu, maka Allah SWT akan membalas lebih dari apa yang kalian berikan kepada mereka
Diberikan Kemudahan Rejeki
Banyak bersedekah memang kunci utama dalam hidup kita, karena sedekah merupakan tiang untuk kita di hari esok. Kususnya, bantuan terhdap orang-orang yang tidak mampu,
Mendapat Balasan Surga
Bila kita ikhlas memberikan sesuatu yang kita miliki, maka Allah tak segan-segan akan memberikan imbalan bagi diri anda, yaitu surga Firdaus.

Maka sejak saat ini jangan sampai menunda untuk membantu para dhuafa dan yatim piatu, ulurkan tangan kalian sejak kini, pastikan sesuatu yang di berikan kepada anak yatim  adalah barang yang halal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah memberi komentar
di Catering Bintang

Help Select - Smiley Star